5 Kebiasaan yang Bikin Kamu Terlihat Awet Muda

JURNALJABAR.CO.ID – Siapa sih yang tidak ingin terlihat awet muda? Terlihat awet muda memang impian bagi semua orang terlebih lagi bagi wanita.

Penuaan pada manusia memang tidak bisa dihindari seiring dengan bertambahnya usia. Tetapi Anda bisa sedikit menundanya dengan menerapkan pola makan dan gaya hidup yang sehat.

Selain itu, juga ada sejumlah kebiasaan yang sering di lakukan banyak orang dan bisa membuat awet muda dan menghambat penuaan.

Mengutip dari health.com berikut kebiasaaan yang bisa membuat awet muda dan sudah terbukti oleh para peneliti, dan pakar kecantikan.

Tidur yang cukup dan berkualitas

Tidur yang cukup dan berkualitas memang memiliki beragam manfaat positif bagi tubuh seperti meningkatkan ingatan, konsentrasi, fokus, dan mengurangi risiko serangan jantung, serta stroke.

Tak hanya itu tidur yang berkualitas juga dapat meningkatkan produksi hormon muda,Hormon pertumbuhan manusia (HGH) paling banyak diproduksi dalam keadaan tidur nyenyak. HGH adalah kunci yang akan membuat kita tetap awet muda bahkan ketika kita sudah berhenti tumbuh pada usia-usia tertentu.

Membersihkan dan melembapkan wajah

Kabar baik bagi kalian yang rutin membersihkan dan melembabkan wajah. Tak hanya membersihkan kotoran saja, rajin membersihkan dan melembabkan wajah membuat kalian terhindar dari berbagai masalah, seperti kulit tetap kencang dan terhindar dari kerutan halus yang membuat Anda menjadi terlihat awet muda.

Tidak Suka Mengonsumsi Gula

Selain meningkatkan resiko penyakit diabetes, mengonsumsi gula secara berlebihan juga bisa menyebabkan masalah lain seperti penuaan dini.

Originally posted 2022-02-02 07:51:26.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *