7 Rekomendasi Wisata Kebun Teh di Jawa Barat yang Paling Indah

JURNALJABAR.CO ID – Bingung weekend mau kemana? Mau nyari tempat asik untuk menenangkan diri dari bisingnya kota? Jika iya mungkin ini rekomendasi yang cocok buat kamu.

Berikut 7 Rekomendasi Wisata Kebun Teh di Jawa Barat Yang Paling Indah

Kebun Teh Cikuya

Kebun teh ini terletak di Kampung Cikuya, Desa Hegarmanah, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Lebak, Banten. Disini kamu bisa menikmati hamparan kebun teh yang indah dengan nuansa yang sejuk.

Uniknya di kebun teh ini pernah mendapat gelar teh terbaik di dunia. Gelar juara itu didapatkan pada ajang kompetisi teh bergengsi dunia yakni Global Tea Championship.

Kebun Teh Bukit Kecapi

Berada di Kecamatan Cigalontang, Bukit Kecapi Tasikmalaya yang berjarak sekitar 45 kilometer dari pusat kota Tasikmalaya ini tak hanya menyuguhkan pemandangan perkebuanan teh dan perbukitan.

Para pengunjung juga bisa berenang di atas bukit ini. Untuk yang tak ingin berenang, tersedia juga gazebo di sekitar kolam renang yang bisa digunakan untuk duduk santai.

Kebun Teh Rancabali

Perkebunan teh ini berlokasi di daerah Ciwidey, berada pada ketinggian 1.628 meter di atas laut (MDPL) membuat udara disekitar perkebunan ini menjadi sejuk, cocok bagi kamu yang mencari wisata alam dengan nuansa pegunungan.

Di kebun teh ini kamu bisa menyaksikan hamparan pepohonan teh yang berbukit-bukit. Ditambah lagi perkebunan teh ini semakin indah karena dipinggir jalan dengan susunan yang rapat.

Baca Juga: Glamping Lakeside Rancabali, Ciwidey: Harga Tiket dan Rute Lokasi

Perbukitan hijau di sekeliling perkebunan dan air terjun bertingkat di tepi pepohonan teh melengkapi keindahan perkebunan ini.

Kebun Teh Malabar

Perkebunan ini berada di daerah Pangalengan, Bandung Selatan. Disini kamu dapat menyusuri hamparan perkebunan teh sambil nampak tilas sejarah kehidupan Bosscha.

Di perkebunan ini terdapat rumah dan makam peninggalan Bosscha. Disini juga tersedia penginapan Guest House untuk tempat menginap para wisatawan.

Kebun Teh Sukawana

Di perkebunan teh ini kamu akan disajikan pemandangan alam yang menakjubkan. Meskipun tak seluas perkebunan teh lainya. Perkebunan teh ini juga indah dipandang karena termasuk kebun teh yang aktif berproduksi dan senantiasa terpelihara.

Di kebun teh ini kamu juga bisa menyaksikan pemandangan gunung Tangkuban Perahu dan gunung Burangrang.

Originally posted 2022-01-19 03:55:38.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *