3 APLIKASI FOREX TERAMAN UNTUK PEMULA

JURNALJABAR.CO.IDForex menjadi salah satu instrumen investasi yang sangat digemari oleh banyak orang. Terlebih, saat ini ada banyak sekali aplikasi trading forex yang dapat digunakan untuk memudahkan kegiatan tersebut.

Forex atau foreign exchange merupakan kegiatan transaksi jual beli mata uang asing dari berbagai negara. Keuntungan investasi pada instrumen yang satu ini terbilang sangat menggiurkan.

Selain dapat memulai dengan modal kecil, forex juga memiliki likuiditas yang tinggi sehingga investor dapat melakukan pembelian kapan pun dan di mana pun, termasuk lewat aplikasi.

Nah, kira-kira apa saja, ya, aplikasi yang cocok digunakan untuk forex dan terjamin keamanannya? 

 

1. AGRODANA FUTURES

Aplikasi ini juga berada di bawah naungan PT Agrodana Futures. Lewat Agrodana Future News, kamu dapat memantau data perdagangan pada setiap harinya. Di sisi lain, aplikasi forex yang satu ini juga menyajikan tampilan yang sederhana sehingga mudah diakses oleh para trader.

Saat ini sudah ada 5.000 orang lebih yang men-download Agrodana Future News di Play Store.

Kelebihan yang bisa Anda dapatkan adalah pelayanan berbasis analisa teknikal serta fundamental yang mudah untuk diakses.

Ada beberapa menu yang dihadirkan antara lain kalender ekonomi, data ekonomi, kuotasi harga live, serta materi edukatif. Anda juga bisa mengakses berbagai berita dari CNBC, Bloomberg, maupun Reuters.

  • Rating 4,8
  • Total unduhan lebih dari 1000 pengguna

Anda juga bisa belajar trading sampai bisa bersama Agrodana Futures dan Finansialku dalam kelas Trader’s Lab. Dengan mengikuti kelas ini, Anda bisa mendapat materi trading dari dasar dan coaching dari ahlinya selama 3 bulan.

 

2. MetaTrader 4

Dikembangkan oleh MetaQuotes Software Corp, aplikasi yang satu ini cukup populer di kalangan para trader.

Bagaimana tidak, selain melakukan trading, aplikasi forex ini juga memudahkanmu dalam terhubung dengan ratusan broker forex.

Melansir situs resminya, MetaTrader 4 memudahkan trader untuk melakukan analisis teknikal beserta sistem perdagangan yang fleksibel.

Tidak hanya itu saja, aplikasi ini bahkan membantumu untuk mendapatkan penawaran harga secara real-time.

Aplikasi yang dikembangkan oleh MetaQuotes Software Corp. ini salah satu yang cukup popular.

Ada beberapa pilihan instrumen yang bisa Anda gunakan antara lain indikator analisis teknikal, feed berita, hingga grafik online.

Tidak hanya itu, Anda bisa mendapatkan penawaran harga serta waktu trading secara real time. Sehingga Anda memiliki kesempatan yang luas untuk melakukan analisis.

  • Rating: 4,6
  • Total unduhan 100.000+.

3. Trade Optimizer

Jika tertarik menggunakan aplikasi berbayar, kamu bisa mencoba Trade Optimizer. Dengan berbayar, kamu bisa mendapatkan berbagai macam fitur mewah, seperti fitur 14 kalkulator yang nantinya akan membantumu dalam menganalisis risiko hingga pasca-trading.

Itulah 3 Aplikasi teraman untuk bermain trading bagi pemula.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *